Di indonesia pun terdapat kantor google yg berada di senayan, jakarta selatan.
dan ini adalah bagian nagian ruangan di kantor tersebut:
Lounge dan area lobi di kantor Google Indonesia
Memang, terkait urusan diskusi, Google menyediakan macam-macam sarana. Di samping perlengkapan teleconference,
kegiatan rapat pun bisa dilakukan di banyak ruang rapat berbeda ukuran
yang bertebaran di kantor ini. Tinggal pilih mana yang menyediakan
jumlah bangku yang cocok.Tiap-tiap ruang tersebut memiliki nama yang unik, beberapa terdengar cukup nyeleneh seperti "Gudang Rezeki", "Pangkalan Ojek", dan "Gelora Asmara". Rudy mengaku nama-nama tersebut diusulkan oleh para karyawan Google dan dimaksudkan untuk mengundang rasa penasaran.
Plang nama salah satu ruang rapat
Ketika para karyawan ingin ngobrol dalam suasana yang lebih santai pun, kantor Google menyediakan semacam lounge untuk diskusi. Tempat ini terletak di sebuah teras di atas area resepsionis dan menyediakan pemandangan langsung ke jantung kota Jakarta, mengarah ke Jalan Asia Afrika dan Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Lemari pendingin berisi berbagai jenis minuman (kiri) yang tersebar di beberapa titik di kantor Google Indonesia, serta area diskusi dengan kasur dan bantal
Ingin lebih santai lagi? Ada area bermain yang dilengkapi beberapa alat hiburan seperti konsol Xbox 360, lengkap dengan perangkat motion control Kinect. Bermain tampaknya sama sekali bukan hal yang tabu di kantor Google. Sebaliknya, kegiatan ini malah difasilitasi.
referensi: http://tekno.kompas.com/read/2013/11/28/1018222/melihat.kerennya.kantor.google.indonesia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar